- Sutan Riska Kukuhkan Paskibraka Kabupaten Dharmasraya Tahun 2022
- Meriahkan HUT RI ke-77, Sutan Riska Serahkan Hadiah Utama Satu Unit Motor Matic
- Tradisi HUT Kemerdekaan RI, Bupati dan Forkopimda Anjangsana ke Pejuang Perintis Kemerdekaan
- Bupati: Paskibraka Harus Berjiwa Pancasila Dan Berakhlaqul Karimah
- Pangdam XII/Tpr Bersama Forkopimda Dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI
- Polres Kubu Raya Bagikan Bendera Merah Putih Kepada Para Pengendara
- Tim PRC Polres Kubu Raya Gagalkan Percobaan Bunuh Diri
- Penambang TI Ilegal Hajar Hutan Mangrove Anak Sungai Berembang
- Polda Sumbar Tegaskan Komitmen Tanpa Judi di Ranah Minang
- Paskibra Pagar Alam Dikukuhkan
Petugas Pertamanan Agam Olah Potongan Pohon Pelindung Jadi Perabotan

WARTA ANDALAS, AGAM - Petugas pertamanan Dinas Lingkungan
Hidup (DLH) Kabupaten Agam, mengolah potongan batang pohon pelindung menjadi
perabotan berupa meja dan tempat duduk.
Kabid Pertamanan, Jafrizal di Lubuk Basung, Jum’at (31/1)
menyebutkan, kayu yang dijadikan bahan perabotan ini merupakan pohon pelindung
yang ditebang beberapa waktu lalu. Kemudian diolah menjadi perabotan meja dan
tempat duduk, untuk taman kota.
“Meja dan tempat duduk olahan pohon pelindung ini bakal
diletakkan di kawasan taman GOR Padang Baru dan Masjid Agung Nurul Falah,
pendopo dan lainnya,” ujarnya.
Baca Lainnya :
- Sepanjang 2019, Baznas Agam Salurkan Rp 10 Miliar Pada 12.684 Mustahik
- Bupati Bantu MTs Maarif NU 05 Majasari
- Pembangunan Dam Terbengkalai, SMPN 28 Sijunjung Terancam Terban
- Ekspor ke Malaysia, PT Garam Bidik Pasar Asia Tenggara
- Pariwisata Potensi Penggerak Ekonomi Baru Sumatera Barat
Menurutnya, perabotan ini sangat cocok diposisikan di taman,
karena dinilai dapat bertahan dalam jangka waktu panjang untuk menghiasi taman
kota.
Sebagian perabotan sudah ditempatkan di taman dan terlihat
indah, serta memberikan rasa aman dan nyaman digunakan masyarakat yang berada
di lokasi tersebut.
“Pembuatan perabotan ini dilakukan oleh petugas pertamanan
yang memiliki keahlian membuat perabotan. Mudah-mudahan karya seni ini
bermanfaat bagi masyarakat,” tutur Jafrizal. (t_m/AMC/MD)
