Padangpanjang
Gantikan Tanin dan Mimosa, UPTD Kulit Matangkan Penggunaan Gambir

WARTA ANDALAS, PADANGPANJANG - Setelah sukses
melakukan uji coba penyamakan kulit Kambing berbahan Gambir bersama Lembaga
Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Andalas (Unand), UPTD
Pengolahan Kulit Kota Padangpanjang juga sedang mengupayakan untuk penyamakan
kulit dari bahan Kulit Sapi.
Kepala UPTD Pengolahan Kulit Kota Padangpanjang Syuria ketika ditemui
menyebutkan, ujicoba yang dilakukan untuk kulit Kambing telah berjalan sukses
dan mampu menghasilkan kulit dengan kualitas yang sama, saat penyamakan dengan
bahan Tanin lainnya, seperti yang selama ini dilakukan.
“Hasilnya tetap sama, malahan keuntungan dengan bahan Gambir ini, biaya untuk
penyamakan kulit Kambing bisa lebih efisien karena bahan baku sudah tersedia di
Sumatera Barat, tidak lagi menunggu bahan yang didatangkan khusus dari
Jakarta,” sebut Syuria.
Dalam waktu dekat, lanjut Syuria, pihaknya juga akan melakukan uji coba proses
penyamakan terhadap kulit Sapi. Apabila uji coba tersebut sukses seperti yang
dilakukan pada Kulit Kambing, pihaknya akan menyarankan penggunaan Gambir untuk
seluruh proses penyamakan kulit di UPTD tersebut.
“Gambir tidak hanya digunakan sebagai pengganti Tanin pada proses awal
penyamakan, tetapi juga bisa digunakan sebagai Mimosa pada proses pengisian
tekstur kulit olahan, sebelum proses finishing,” jelas Syuria.
Disampaikannya, untuk proses penyamakan kedepannya, pihaknya akan mengupayakan
bahan untuk Tanin dan Mimosa akan menggunakan Gambir. Karena, selain biaya
penyamakan yang terjangkau juga hasil yang didapatkan juga sesuai dengan
standar pengolahan kulit secara nasional.
“Kekwatiran kita hanyalah ketersedian Gambir ini bisa mencukupi atau tidak,
apalagi dengan kebutuhan Gambir tersebut dalam jumlah yang cukup banyak selama
proses penyamakan. Jangan sampai terjadi, disaat kita telah menggunakan Gambir,
tetapi Gambir itu sendiri sulit untuk didapatkan di pasaran,” ungkapnya.
Beberapa waktu lalu, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Unand telah
melakukan penelitian terhadap pemanfaatan Gambir dalam proses penyamakan kulit
di UPTD Pengolahan Kulit Kota Padangpanjang, meskipun baru digunakan untuk
penyamakan kulit Kambing. (bento)

- Bantu Korban Banjir, Relawan Al Tara Bagikan Paket Sembako
- Songsong BPJS, PT Askes Bukittinggi Gelar Sosialisasi
- Nagari Gadut Juara Umum Apel Akbar DDS
- Masyarakat Bersama TNI/Polri Berhasil Buka Jalan Baru Sepanjang 15 Km
- Kwarcab Kota Solok Adakan Kegiatan Karangpamitran Cabang