- Hari Lahir Pancasila, Tonggak Persatuan Indonesia
- Kepala KAU Talawi Terima Penghargaan dari Kemenag RI
- Korupsi Tabungan Wajib Perum AD, Direktur Indah Berkah Utama Ditahan
- Kementrian PUPR Dukung Penyelesaian 2 Objek Wisata Tanahdatar
- Kakanwil Kemenag Jabar Pastikan Air di Embarkasi Haji Indramayu Cukup
- Bupati Lepas 374 Jamaah Calon Haji
- Hadiri Wisuda UIN IB, Hendri Septa Sampaikan Orasi Ilmiah
- Nilai KLA Naik, Purbalingga Berpeluang Jadi Tingkat Madya
- Gebrak di Desa Kembangan, Bangun Irigasi
- Hadirkan Analis Data Bidang PAPKIS, Kemenag Gelar Pembinaan EMIS
108 Ketua RT di Pagar Alam Selatan Dikukuhkan

WARTA ANDALAS, PAGAR ALAM - Wali Kota Pagar Alam, Alpian Maskoni menghadiri pengukuhan 108 Ketua Rukun Tetangga (RT) di lingkungan Wilayah Kecamatan Pagar Alam Selatan periode masa bakti 2022-2025, bertempat di Aula Kantor Camat Pagar Alan Selatan, Jum'at (13/05/2022).
Mengawali sambutannya, Wali Kota Alpian Maskoni mengucapkan selamat dan sukses kepada 108 Ketua Rukun Tetangga (RT) se-Kecamatan Pagar Alam Selatan yang baru saja dikukuhkan untuk masa bakti periode 2022-2025.
"Saya yakin dan percaya bahwa ketua RT yang telah dikukuhkan ini, akan dapat mengemban amanah dengan sebaik-baiknya serta dapat menjadi perpanjangan tangan Pemerintah Kota Pagar Alam untuk menjalankan program-program Pemkot yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat," pesan Wali Kota.
Baca Lainnya :
- Wakil Bupati Tekankan Pengawasan Pembangunan di Wilayah Kaligondang
- Kompetisi Internal PSSI Mulai Digelar 14 Mei
- Dinpertan Purbalingga Tingkatkan Pengawasan PMK
- Peduli Lingkungan, Rindam XII/Tpr Laksanakan Aksi Tanam Sejuta Pohon
- Fahri, Waktu Akan Menjadi Penguji Setia Masing - Masing Kita
Dengan mengusung tema "Optimalisasi Peran Ketua Rukun Tetangga (RT) Dalam Mewujudkan Visi & Misi Kota Pagar Alam", Wali Kota Alpian Maskoni berharap kedepanya ketua RW/RT dapat memberikan kontribusi lebih terhadap Pemerintah dan masyarakat, dengan menggalakan semangat gotong royong untuk mewujudkan Kota Pagar Alam lebih maju.
Diakhir sambutannya, Wali Kota juga mengibau kepada ketua RW/RT untuk menggalakan sosialisasi kepada masyarakat diwilayah kerja masing-masing, tentang pentingnya edukasi stunting, dimulai dari pencegahan sampai penanganannya yang tepat.
Dalam acara pengukuhan Ketua RT tersebut, turut dihadiri Asisten I & II Setdako Pagar Alam, Staf Ahli, Camat Pagar Alam Selatan, Seluruh Lurah Pagar Alam Selatan, Seluruh Ketua RW/RT Se-Kecamatan Pagar Alam Selatan, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat. (hms)
